Setelah Mario Gomez resmi dilepas Persib Bandung, karena kursi pelatih sedang kosong, tidak disangka secara resmi pihak Persib menunjuk Yaya Sunarya sebagai pelatih sementara.
Kabarnya Yaya Sunarya yang selama ini posisinya hanya asisten pelatih, karena tak punya pelatih untuk unjuk performa di Piala Indonesia, sebelum Persib mendapat juru taktik baru, dialah yang akan mengganti Gomez.
Seperti yang dilansir dari CNN Indonesia (14/12/2018), "Fokus untuk tim senior jangka pendek ini adalah Piala Indonesia. Adapun persiapan untuk musim depan nanti kami pastikan dulu sosok pelatihnya," kata Komisaris PT. Persib Bandung Bermartabat, Kuswara S. Taryono di Gedung Sate, Jumat (14/12).
"Tentunya di tim persib ini ada para asisten yang sudah paham para pemain," katanya.
Seperti yang tercatat, saat ini Persib masih bertahan di babak 32 besar Piala Indonesia 2018. Dan di laga sebelumnya, Maung Bandung sukses menaklukan PSCS Cilacap 1-0.
Dan karena tak punya pilihan lain, inilah langkah yang Persib ambil untuk sementara ini. Kuswara juga mengatakan manajemen Persib pun ingin segera mendapatkan sosok yang pas untuk Persib musim depan, namun karena masih proses pencarian, jadi Yaya Sunaryalah untuk sekarang.
Saat ditanya siapa yang akan menjadi kandidat pelatih, manajemen belum mau buka suara.
Entah dari lokal atau asing, yang terpenting bagi manajemen Persib Bandung adalah sosok yang bisa membuat Persib lebih bersinar di masa depan dan Persib bisa menyandang banyak gelar juara.
Namun jika soal pemain baru, hal itu tergantung pelatih, karena itu menjadi wewenang pelatih.
Lalu gimana nih menurut kalian?