Liga 1 baru saja menyelesaikan pekan ke 9 pada (20/05/2018). Hanya libur 1 hari, pada (22/05/2018) akan dimulai lagi pekan ke 10.
Pihak Liga 1 pun telah merilis jadwal siaran langsung dan live streaming di akun instagramnya. Berikut jadwal selengkapnya :
Dari 9 laga, ada 4 laga yang disiarkan langsung oleh Indosiar, 2 laga disiarkan langsung oleh O channel, dan sisanya live streaming di Vidio.com, Indihome, dan UseeTV.
Tentu yang menjadi andalan masyarakat adalah siaran langung Indosiar karena luas jangkauannya ketimbang O Channel, apalagi live streaming.
Cuman yang jadi masalah, yang disiarin Indosiar ya cuman itu itu aja dan tak berganti. Pokoknya Arema FC, Persija, Persib, dan Persebaya selalu hampir pasti disiarin tiap pekannya.
Gara-gara itu pula banyak tundingan/sentimen liga "jawa" untuk Liga 1 karena tim-tim jawa sering disiarkan langsung, sementara tim-tim lain dari Indonesia timur tetap disiarkan namun dalam porsi yang lebih sedikit.
Ini bukan salah PSSI atau Indosiar. Ini murni soal Bisnis, Indosiar memilih tim-tim seperti Arema FC, Persija, Persib, dan Persebaya karena fan base mereka besar dan potensi rating dan iklan juga besar.
Tak usah berkecil hati bagi pendukung tim-tim dari luar jawa. Santai saja, karena 2 besar Liga 1 masih kalian kuasai dengan begitu hebat hingga pekan ke 9 ini.
Sumber : UC News