Persib Bandung harus menerima kekalahan dalam laga pertama mereka usai mendapatkan sanksi dari Komdis PSSI. Bermain di Stadion Batakan, Balikpapan pada Selasa (09/10/2018) kontra Madura United, pasukan Mario Gomez menyerah dari MU dengan skor tipis 1-2.
Dua gol kemenangan Madura United dicetak oleh Fabiano Beltrame pada menit ke-25 dan Zah Rahan dimenit ke-59. Sementara Persib hanya mampu mencetak sebiji gol lewat sundulan kepala yang dilesakan oleh Muchlis Hadi pada menit ke-49.
Dilansir dari kompas.com(09/10/2018), hasil ini tidak mempengaruhi posisi Persib di puncak klasemen. Maung Bandung tetap berada di puncak klasemen sementara dengan koleksi 44 poin.
Sementara bagi Madura United, tambahan tiga poin membuat tim asal Pulau Garam itu naik ke posisi keempat klasemen sementara Go-Jek Liga 1 2018 dengan raihan 39 poin.
Usai kekalahan ini, Legenda Timnas Indonesia yang kini menjabat Presiden APPI yakni Ponaryo Astaman melakukan hal yang cukup kontroversial.
Dimana melalui akun instagramnya @ponaryo11astaman, dia mengunggah di insta storynya tengah tertawa. Belum diketahui apakah unggahan tersebut terkait dengan hasil yang diterima oleh Persib. Yang jelas ia seakan kena batunya, karena Bobotoh tampak langsung marah besar.
Penasaran apa yang diunggahan oleh Ponaryo? Ini dia khusus mimin berikan untuk para pembaca setia Bola Liar. Sebagai catatan, unggahan ini telah dihapus oleh pemain yang sempat memperkuat Persija ini.
Adapun kemarahan Bobotoh terlihat dari kicauan yang ada di media sosial, khususnya twitter.
“Kasihan lihat anda, membenci Persib dengan segitunya, pemain yang katanya professional. Tapi menurut saya, anda tidak patut untuk disebut professional!! Terima kasih,’’ ujar @denikesuma10.
Ada pun kemarahan Bobotoh lainnya, bisa kita lihat pada screenshoot gambar yang ada di bawah ini ya.
Nah, lantas bagaimana menurut para pembaca setia Bola Liar khususnya para pencinta Liga 1. Menurut kalian apa yang diunggah oleh Ponaryo itu ada kaitannya dengan kekalahan Persib atau tidak? Berikan pendapat kalian mengenai hal ini pada kolom komentar yang ada di bawah ini, terima kasih.