Bek tengah 31 tahun itu resmi dipulangkan dari AC Milan dengan kesepakatan pertukaran yang melihat Mattia Caldara pindah ke San Siro, seperti dikonfirmasi situs resmi klub di twitter.com/juventusfc(2/8/2018).
Tentu saja kedatangan bek veteran tersebut akan menambah kualitas di skuad asuhan Massimiliano Allegri dengan pengalaman dan mentalitasnya.
Sementara dengan keberadaan Cristiano Ronaldo, kemungkinan Juventus akan bermain dengan formasi 4-3-3 di musim ini dengan memanfaatkan kelimpahan skuad penuh kualitas mereka.
Di posisi kiper, Wojciech Szczesny akan menjadi kiper utama usai mewarisi nomor jersey 1 dari Gianluigi Buffon, sementara Mattia Perin hanya sebagai back up.
Untuk duo bek sayap ada Joao Cancelo yang baru didatangkan dari Valencia, sementara Alex Sandro yan berhasil dipertahankan ada di sisi sayap kiri.
Di lini tengah, duo Miralem Pjanic dan Blaise Matuidi sang juara dunia dengan mobilitasnya akan dipastikan starter di lini tengah, sementara Emre Can dan Sami Khedira akan bersaing untuk satu slot tersisa.
Di lini depan, penyerang Portugal dipastikan akan bermain di penyerang tunggal terutama dengan kepergian bomber Argentina, dengan Douglas Costa dan Paulo Dybala akan melengkapi trio menakutkan di lini depan Juventus.
Dengan di bench masih ada sederet nama berkualitas macam Mehdi Benatia, Mattia de Sciglio, Andrea Barzagli, Claudio Marchisio, Federico Bernardeschi, Juan Cuadrado, hingga Mario Mandzukic, bisa dipastikan bahwa raksasa Turin akan menjadi favorit kuat untuk memenangi treble winners musim ini.
Setuju?